Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ini Prinsip Mugiwara dalam Membentuk dan Mengembangkan Organisasi



Tidak harus mengumpulkan ratusan orang untuk membentuk dan mengembangkan organisasi. Karna yang dibutuhkan bukanlah jumlahnya. Melainkan loyalitas, profesionalitas dan terpenting lainnya adalah kualitas.

Inilah konsep yang diterapkan Mugiwara (Topi Jerami), sebutan bagi seorang kapten bajak laut bernama Luffy, dalam anime Jepang ‘Onepice’. Luffy yang berambisi menjadi raja bajak laut ini tak pernah bermuluk-muluk dalam memanajemen organisasi yang dia pimpin. Berikut konsep Mugiwara dalam mengelola organisasi bajak laut miliknya.

Pertama bagi Mugiwara, kuantitas bukan hal yang penting. Bahkan sebelum menjadi bajak laut, dia percaya bahwa hanya membutuhkan sepuluh kru untuk mengarungi seluruh lautan, yang akan menghantarkannya menjadi Raja Bajak Laut.

Mugiwara tidak pernah memaksa siapapun untuk bergabung dengan organisasi bajak laut yang dia pimpin. Namun dia sangat memahami orang-orang seperti apa saja yang dibutuhkan dalam kapalnya tersebut. Sebab sebagai kapten dia faham, tidak akan pernah berhasil mengarungi lautan tanpa bantuan siapapun.

Tujuan utama Mugiwara adalah mengarungi seluruh lautan di dunia dan menjadi Raja Bajak Laut. Yang dia butuhkan agar kapal tetap berlayar adalah Navigator, Koki, Dokter, Tukang Kapal, dan pemusik sebagai penghibur saat suasana sedang tegang. Mugiwara sadar ia tidak memiliki kelima keahlian ini, itulah mengapa Mugiwara membutuhkan kru.

Kedua kualitas. Di bawah pimpinannya, ia selalu mendorong dan mendukung seluruh kru-nya untuk terus berlatih dan mengasah kemampuan masing-masing, sehingga mampu menggapai mimpi masing-masing dan menjadi yang terbaik  dari siapapun. Mugiwara tidak pernah melarang, bahkan turut mensupport dan membantu semua kru-nya untuk menggapai mimpi masing-masing.

Seperti halnya Zoro yang bertekad untuk menjadi Pendekar Pedang terbaik, Nami  sebagai Navigator terhebat yang mengejar mimpi untuk membuat peta dunia. Kemudian Sanji yag selalu ingin menjadi koki terkemuka dan mengarungi All Blue, Robin sebagai Arkeolog terkemuka yang ingin mengungkap sejarah dunia yang sebenarnya, Ussop sang penembak Jitu, Chopper Dokter terkemuka, Brooke sebagai pemusik hebat yang selalu ingin menghibur dengan karya-karyanya, dan Franky ahli kapal yang bertekad membawa kapal buatannya mengarungi seribu lautan.

--------------------
Di awal terbentuknya Bajak Laut Mugiwara miliknya, Monkey D Luffy memang fokus merekrut anggota yang memiliki keahlian khusus agar kapal mampu berlayar. Meski demikian, Mugiwara tidak pernah melarang siapapun yang ingin berlayar dan bergabung menjadi anggota bajak laut di bawah pimpinannya. Monkey D Luffy juga bukan tipe pemimpin yang hanya merekrut orang-orang kuat dan hebat. Namun di sini, Luffy sangat peka membaca potensi dan semangat setiap calon anggotanya.

Contohnya saja Ussop, Nami dan Chopper. Meskipun mereka adalah anggota paling lemah yang awalnya hanya dianggap sebagai anggota pelengkap, dengan kesempatan dan dorongan dari Luffy dan teman-teman bajak lautnya, akhirnya mereka juga mampu menjadi yang terkuat.
----------------------

Jika Anda adalah bagian dari sebuah organisasi, terutama jika Anda adalah pemimpin, uraian di atas akan menjadi pelajaran yang sangat berharga. Di mana sebagai sebuah organisasi, selayaknya fokus pada tujuan utama terbentuknya organisasi tersebut. Dan untuk mencapainya, mulailah merilis apa-apa saja dan orang seperti apa yang dibutuhkan.

Hal penting yang wajib diingat adalah, apapun tujuan Anda secara pribadi maupun organisasi, tidak akan terwujud tanpa bantuan dan campur tangan dari siapapun. Karena hakikatnya, tak ada manusia di dunia yang mampu berjalan dan hidup sendiri-sendiri. Partner dalam sebuah organisasi pada dasarnya adalah saling membutuhkan.

Tidak perlu merekrut banyak anggota untuk menjalankan organisasi Anda. Cukup mereka yang memiliki kemauan, tekad, semangat, komitmen dan loyalitas tinggi. Tim kerja yang efektif bukanlah tim kerja yang memiliki jumlah tim terbanyak, namun tim yang saling mengemban rasa memiliki.

Untuk mendapatkan tim terbaik, bukanlah dengan merekrut calon tim terbaik pula. Namun bagaimana sebuah organisasi tersebut mampu menyalurkan dan membantu mengembangkan potensi masing-masing anggotanya.

Terimakasih, semoga bermanfaat..



Penulis                        : Novriana Dewi





Posting Komentar untuk "Ini Prinsip Mugiwara dalam Membentuk dan Mengembangkan Organisasi"